LOGO puskesmas kuripan
Beranda > Berita > Launching Pelayanan Alat Usg Upt Puskesmas Kuripan
UKP

Launching Pelayanan Alat USG UPT Puskesmas Kuripan

Posting oleh puskesmaskuripanlobar - 11 Jan. 2024 - Dilihat 124 kali

Halo Sahabat Sehat!
.
Kamis 11 Januari 2024
.
Puskesmas merupakan salah satu instansi kesehatan yang memiliki peran penting dalam meningkatkan derajat kesehatan masyarakat, termasuk pada kelompok ibu dan anak. Dalam pelaksanaannya, Puskesmas berperan dalam menjalankan program Kesehatan Ibu dan Anak (KIA) melalui pelayanan Antenatal Care (ANC), pertolonang persalinan oleh tenaga kesehatan, hingga pelayanan pasca melairkan.
.
Saat ini, Puskesmas Kuripan memperkenalkan layanan terbarunya dalam menunjang pelayanan pemeriksaan kehamilan atau Antenatal Care melalui pemeriksaan ultrasonorafi atau USG 2D. Pemeriksaan USG 2D termasuk dalam tahap pemeriksaan pada awal kehamilan (trimester pertama). Hasil USG ini berupa gambar hitam putih yang membantu ibu hamil mengetahui kondisi dan tumbuh kembang janin dalam kandungan. Selain itu, pemeriksaan ini juga memungkinkan tim medis untuk mengetahui lebih dini terkait risiko komplikasi kehamilan dan memberikan perawatan yang lebih personal dan efektif. Ibu hamil dan Keluarga pun tidak perlu cemas, karena layanan USG di Puskesmas Kuripan sudah dapat diakses hanya dengan menunjukkan bukti kepesertaan bpjs kesehatan. 
.
Dengan adanya alat USG khusus ini, Puskesmas Kuripan tidak hanya menghadirkan teknologi terkini, tetapi juga menyiratkan nilai-nilai kepedulian terhadap kesehatan ibu dan bayi.


Silahkan beri komentar

Email tidak akan di publikasi. Field yang harus diisi ditandai dengan tanda *